Senin, 28 November 2011

tugas ISD II

I. Kepribadian, Masyarakat dan Budaya



A. KEPRIBADIAN
Seseorang yang satu dengan yang lainnya pasti mempunyai kepribadian yang berbeda beda . Disini saya akan menjelaskan apa itu kepribadiaan , faktor faktor apa saja yang mempengaruhi kepribadiaan tersebut , dll .
Kepribadian adalah keseluruhan cara di mana seorang individu bereaksi dan berinteraksi dengan individu lain. Kepribadian paling sering dideskripsikan dalam istilah sifat yang bisa diukur yang ditunjukkan oleh seseorang , baik berupa perasaan, berpikir, bersikap, dan berkehendak maupun perbuataan .”

Kepribadiaan membuat sejumlah para ahli mendefinisikannya secara berbeda beda, diataranya :
1. Yinger
Kepribadian adalah keseluruhan perilaku dari seorang individu dengan system kecenderungan tertentu yang berinteraksi dengan serangkaian instruksi.
2. M.A.W Bouwer
Kepribadian adalah corak tingkah laku social yang meliputi corak kekuatan, dorongan, keinginan, opini dan sikap-sikap seseorang.
3. Cuber
Kepribadian adalah gabungan keseluruhan dari sifat-sifat yang tampak dan dapat dilihat oleh seseorang.
4. Theodore R. Newcombe
Kepribadian adalah organisasi sikap-sikap yang dimiliki seseorang sebagai latar belakang terhadap perilaku.

 

Nurlatifa Kurniawati Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang