Rabu, 03 Oktober 2012

mie yamin

Mie yamin


Saat anda berada di tempat tukang bakso , pasti anda akan berfikiran “saya ingin memesan bakso” atau jika ada pilihan lain anda akan memesan mie ayam atau mie ayam campur bakso” atau yang lainnya sesuai dengan yang ada pada daftar menu .  Lantas , jika ada pilihan mie yamin , apakah anda akan memesan mie yamin ?
Banyak sebagian orang yang tidak mengetahui seperti apa itu mie yamin ?
Bagaimana rasanya ? Bentuknya seperti apa ?
Apa yang membedakannya dari mie ayam biasa dengan mie yamin ?
Dimana kita bisa mendapatkannya ?

Berikut saya akan mengulas sedikit tentang mie yamin di blog saya berdasarkan kehidupan sehari hari yang telah saya jumpai .
Mie yamin itu adalah sebuah makanan yang pada dasarnya adalah “mie” namun dalam penggunaan kata tambahan “yamin” itu yang membuat orang tidak begitu mengenal .
Yang kita tahu adalah mie ayam . Sebenarnya letak kesamaannya  antara mie ayam dengan mie yamin itu sama sama ditaburi “ayam” . Tetapi itu pemikiran sederhana , secara ilmiah .
Saya mengenal mie yamin juga baru baru ini , kira kira umurnya 1 tahun saya mengenalnya .Bisa disamakan antara umur saya mulai mengenal mie yamin dengan saya mulai berada di dunia perkuliahan . Saat itu , saya juga belum mengenal mie yamin . Namun saat jam istirahat masih di daerah kampus , kami semua ke tempat tukang bakso dan menu yang dipilih adalah mie yamin . Tetapi karena saya sedang puasa jadi tidak ikut makan , saya hanya memperhatikan . Dan ternyata letak perbedaannya kalau mie yamin itu bentuknya agak pipih , dan sudah manis mungkin sudah diberi kecap terlebih dahulu . Saya baru menyadari hal itu .
Keesokan harinya temen temen saya ngajak makan ditempat kemarin lagi . Lantas yang ada dipikiran saya ,  “saya penasaran dan saya ingin mencobanya “ . Akhirnya tercoba juga ungkap saya . Alhasil rasanya lebih enak mie yamin dibanding mie ayam . Saya tidak perlu memberi kecap lagi karena sudah manis . Dan mie tersebut seperti mie goreng . Akhirnya saat berada di kampus E (kelapa dua) terkadang menu makan siangnya mie yamin dan harganya relative murah hanya Rp 6000 . Kami sudah seperti pelanggan setia karena sering makan disitu , sampai sang penjual tersebut hafal dengan wajah kami dan memberikan minuman gratis .

3 komentar:

Unknown mengatakan...

jika di bandung coba mie yamin di mie naripan bandung itu paling enak sebandung www.mienaripan.co

nurlatifa kurniawati mengatakan...

@muhammad sigit aliudin : waah bisa jadi recommend nih gan, thanks :)

Unknown mengatakan...

Yang suka dengan mie yamin bila berada di cimahi silahkan ke jl. Sangkuriang no.2 cimahi. Disini ada cabang mie akup yang sdh terkenal di bandung

 

Nurlatifa Kurniawati Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang